Jumat, 02 Oktober 2009

Anime : Shuffle! (Author's Comments)

Ketemu DVD-nya waktu hunting ke Pajak USU. Sebenarnya sich ke sana cuma iseng aja, sekalian nyari2 DVD software dan anime favorite gw, yaitu NARUTO. Kalo ke Pajak USU (ato istilah kerennya di sini: PAJUS) biasanya gak ada tujuan khusus, cuman kalo pas jumpa yang sesuai selera baru beli ^o^.

Nah, pas waktu itu, lagi stress, jadi nyari2 lah film2 yang ringan dan bergenre komedi buat ngilangin stress. Jadi borong deh, mulai dari DVD Naruto, Pokemon, Madagaskar, Bee Movies, dan lain2 yang kocak deh ceritanya. Kebetulan jumpa dengan DVD yang isinya kompilasi (ada Detective Conan, Shuffle, dll), pokoknya banyak deh filmnya.

Sebenarnya sih ngak ada minat beli, cuman karena lagi pengen nonton ya embat aja deh semua, hahaha... (kasihan kantong gw, begitu pulang dari Pajus, kering deh dia, hikz..)

Setelah nonton semua film favorite q, baru nonton film2 lainnya, termasuk nich DVD. Waktu pas mutar anime ini, dalam pikiran gw, wow keren juga Opening Theme Song-nya (padahal ngerti bahasa Jepang aja kagak, hahaha...)

Isi ceritanya juga mayan bagus sih, ada komedinya dan ada juga falsafah hidup di sana jika kita bener2 menyimaknya. Sekilas jika kita lihat, anime ini seperti bernuansa anime dewasa (atau kalo gak salah disebut ecchi ya?? Kalo salah mohon dikoreksi, hohoho..) soalnya sering tampak karakter wanita di anime itu yang pakaiannya agak seksi gitu. Padahal menurut gw sih biasa-biasanya.

Anime ini gw nontonnya dah mayan lama, jadi kalo sinopsis yang gw kasih agak salah maklum aja, hehehe...

Nich sinopsisnya:

Anime ini berkisah tentang Rin Tsuchimi (tokoh utama laki2 kita) yang harus menghadapi konsekuensi karena banyaknya cewek yang fall in love dengannya. Di dalam dunia anime SHUFFLE ini (tentu saja cuma fantasi), mahluk/masyarakat dari dunia dewa dan dunia iblis melakukan perjalanan dari dunia mereka untuk hidup di masyarakat manusia di bumi. Walaupun mereka memiliki kekuatan sihir/magis, mereka sangat jarang menggunakannya, karena mereka hanya ingin bersahabat dengan manusia. Satu-satunya hal yang membedakan mereka dengan manusia adalah telinga mereka yang agak panjang/runcing ke atas seperti telinga bangsa Elf (bangsanya Legolas yang ganteng ^_^ dalam film The Lord of The Ring).

Back to topic.. Rin adalah seorang anak muda biasa. Kelebihannya adalah kelembutan dan sifatnya yang suka menolong siapa saja yang membutuhkan. Karena itu pula yang menyebabkan semua masalahnya dengan para tokoh cewek di anime ini.
Rin semenjak kecil sudah hidup seatap dengan temen sekolahnya yang bernama Kaede Fuyou. Kaede adalah gadis yang sangat populer di sekolahnya, dan bahkan saking populernya, dibuatlah fans club yang konon kabarnya dibentuk untuk memuja dan "melindungi" Kaede, padahal dalam kenyataannya mereka memusuhi Rin karena dianggap memonopoli Kaede karena mereka tinggal seatap. Rin juga mempunyai seorang teman yang bernama Asa Shigure, seorang gadis yang enerjik yang juga diam-diam jatuh cinta kepadanya.

Suatu hari, masuknya 2 orang gadis cantik (siswa pindahan) ke kelas mereka. Yang satu Lisianthus (panggilannya, Sia) putri dari rajanya masyarakat dewa dan yang seorang lagi Nerine, putri dari rajanya masyarakat dunia iblis. (Anehnya, disini Dunia Manusia, Dewa dan Iblis semua bersahabat).
Kedatangan kedua gadis ini bukannya tanpa alasan. Mereka sebelumnya pada masa kecil pernah melakukan perjalanan ke dunia manusia dan bertemu dengan Rin 'kecil' dan mereka sangat sangat terkesan dengan Rin dengan segala kebaikannya. Mereka datang ke dunia manusia agar bisa bertemu dan Rin dan tentu saja berharap bisa menikah dengannya.

Segeralah terbentuk fans clubnya Nerine dan Sia, yang mengakibatkan masalah Rin semakin banyak. Belum lagi masalah ini selesai, datanglah seorang karakter lagi, yaitu Primula, karakter gadis kecil yang datang dari dunia iblis.

Tokoh Utama:

Rin Tsuchimi:
Tokoh protagonis di dalam cerita ini. Seorang siswa SMU yang baik hati dan suka menolong, sehingga banyak dari cewek yang pernah ditolongnya jatuh cinta padanya.

Kaede Fuyou :
Tinggal seatap dengan Rin semenjak kecil pada saat ibu Kaede dan kedua orangtua Rin meninggal dalam sebuah kecelakaan. Semenjak SMP Kaede mulai 'merawat' Rin. Dia adalah seorang gadis yang pemalu, tidak mau mengungkapkan perasaannya walaupun sedang susah. Dia merasa bahagia bisa 'merawat' Rin dan memenuhi segala keperluannya. Namun mungkin karena itu pula, Kaede memiliki rasa 'posesif' terhadap Rin sehingga jika dia melihat Rin bersama gadis lain, dia bisa berkelakuan seperti halnya seorang psikopat (sakit mental).

Asa Shigure:
Kakak kelas (senpai) Rin. Seorang yang lemah tapi ditutupi dengan sikapnya yang selalu enerjik. Walaupun Asa kelihatan tomboy, tapi dia adalah seorang koki yang handal lho. Dia suka menggunakan ungkapan2 dalam bahasa Inggris. (Dia adalah seorang keturunan setengah bangsa dewa dan setengah bangsa iblis, lho, namun dia tidak bertelinga panjang sebagaimana halnya dengan bangsa iblis dan dewa.)

Lisianthus/Kikyou (Sia):
Putri raja dewa dan datang ke dunia manusia sebagai calon pengantin Rin. Seorang gadis yang enerjik dan antusias. Ketika dilahirkan, sebenarnya Sia mempunyai saudari kembar, namun untuk mempertahankan hidup, maka harus ada 1 yang dikorbankan. Sang ayah memutuskan Sia yang dipertahankan. Akibatnya, jiwa kembarannya diserap oleh Sia, sehingga kadang2 kepribadian Sia bisa berubah (terutama pada saat mentalnya lagi "down") menjadi kepribadian kembarannya yang sangat bertolak belakang dengan sifatnya.

Nerine/Lycoris :
Sebagaimana halnya dengan Sia, Nerine adalah putri raja bangsa iblis yang menjadi calon pengantin Rin. Nerine memiliki kemampuan sihir yang lebih besar dibanding Sia sehingga kadang-kadang jika menggunakan sihirnya, daya rusaknya terlalu besar. Mirip dengan Sia, Nerine juga menyerap Lycoris, clone-nya. (Pada saat itu, di dunia iblis -- mungkin juga dunia dewa -- mengadakan riset pembuatan clone). Tapi tidak seperti Sia, Nerine tidak mempunyai kepribadiaan ganda. Dia hanya kadang2 bisa berbagi emosi/ingatan/pikiran dengan clone-nya, Lycoris.

Primula:
Seorang gadis kecil hasil eksperimen dunia dewa dan manusia yang melarikan diri ke dunia manusia untuk mencari Rin.

Tambahan:
Kaede sebenarnya gadis yang baik menurut gw, dia mengorbankan banyak waktunya untuk Rin dari semenjak kecil. Dialah yang menyiapkan semua kebutuhan Rin, mulai dari makanan, pakaian, dan lain-lain. Saat2 paling bahagia bagi dirinya adalah pada saat dia bisa melayani Rin. Hanya saja mungkin karena kebaikannya ini mengandung pamrih (mungkin juga karena terlalu posesif) maka akhirnya Kaede tidak bahagia karena banyaknya gadis lain yang berada di sekeliling Rin, bahkan sampai mentalnya mengalami goncangan. (lihat pada Videonya di link berikut:

You - Yuria (OST. Shuffle! Op)

Pada pertengahan video Soundtrack/Opening Theme tampak Kaede yang sedang terguncang mentalnya sedang memegang pisau)


Nah begitu deh sekilas sinopsisnya.
Pesan gw, kalo nonton nich anime, ambillah bagian bagusnya aja, kalo yang kurang bagusnya, dibuang aja, oke???
Soalnya, banyak yang membuat versi dewasa dari anime ini. So, be careful, okay??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar